Bismillah.
Assalamualaykum teman-teman pembaca, yg semoga selalu dalam lindungan Allah SWT. Pada kesempatan kali ini penulis akan sedikit berbagi mengenai " Ujub".
Ujub yakni merasa bangga dengan dirinya sendiri. Beragam jenisnya, baik dalam hal materi, harta dan yg paling berbahaya adalah dalam hal ibadah. Ujub adalah salah satu penyakit hati yg sangat samar, bahkan seringkali tanpa sadar kita dihinggapi perasaan ini.
"saya lebih hebat dari dia, karna saya sering solat malam, sering baca Al-Qur'an, sering puasa" atau "saya lebih baik dari dia karna saya anak madrasah" atau "saya lebih pintar dari dia, maka pendapat saya yg harus didengar" dan, atau, pernyataan" sejenis yg membanding-bandingkan dan merasa lebih baik dari orang lain.
Padahal, kita tidak tau ibadah yg kita laksanakan diterima atau tidak, ibadah yg kita laksanakan bersih dari syirik atau tidak, ibadah yg kita laksanakan terhindar dari ria atau tidak. Karena itu, tidaklah pantas kita berbangga dengan amalan amalan kita.
Ujub adalah penyakit hati yg hanya diketahui oleh Allah SWT. Jika sifat ujub ini sampai mempengaruhi tindakan lahiriah pelakunya, maka ujub tampak dalam bentuk kesombongan. Karena memang sombong didasari adanya ujub di dalam hati.
Dalil Al-Qur'an mengenai ujub yakni dalam QS. Luqman : 18
"Dan janganlah kamu memalingkan mukamu dari manusia (karena sombong) dan janganlah kamu berjalan di muka bumi dengan angkuh. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong lagi membanggakan diri."
Syaiton sangatlah lihai menggoda manusia dengan berbagai cara. Jika orang yg semangat beribadahnya kurang, maka syaiton akan menggoda melalui pintu syahwat, sehingga ia semakin lalai. Sedangkan utk orang beriman, syaiton menggoda melalui pintu ujub, yakni merasa lebih baik karena amalan yg telah dilaksanakan.
Rasulullah SAW mengingatkan kita dalam sabdanya yg riwayatkan oleh Bayhaqi "Kalau kalian tidak berbuat dosa niscaya aku benar" merasa tat atas kalian apa yg lebih berat dari itu yakni Ujub.
Serta sabda lain yg diriwayatkan oleh at-Thobroni , "tiga perkara yang menasakan yakni, rasa pelit yg dituruti, hawa nafau yg diikuti dan bangganya seseorang pada dirinya sendiri.
Ujub adalah perilaku yg membuat syaiton terusir dari surga, saat dia merasa lebih baik dari Nabi Adam as yg diciptakan dari tanah.
Semoga kita semua terhindar dari sifat ujub dlam segala amal kita.
Sekian, semoga bermanfaat bagi pembaca semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar